Incinews.net
Senin, 28 April 2025, 19.29 WIB
Last Updated 2025-04-28T11:29:48Z
BPKHeadlinePemkot Bima 2025

Wali Kota Bima Terima Silaturahmi BPK Perwakilan Provinsi NTB

 



Kota Bima,Incinews,Net- Wali Kota Bima menerima kunjungan silaturahmi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) bersama rombongannya di ruang kerja Wali Kota Bima. Senin, 28 April 2025.

 

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan koordinasi antara Pemerintah Kota Bima dengan BPK NTB, serta membahas berbagai hal terkait akuntabilitas pengelolaan keuangan Daerah. 

 

Dalam pertemuan tersebut, Wali Kota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, S.E., menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas peran aktif BPK dalam mendorong tata kelola Pemerintahan yang lebih baik.

 

"Hubungan komunikasi yang baik dengan BPK sangat penting untuk memastikan bahwa pengelolaan keuangan Daerah kita berjalan secara transparan dan akuntabel," ujar Wali Kota Bima .

 

Sementara itu, perwakilan BPK NTB menyatakan komitmennya untuk terus mendukung peningkatan kapasitas pengelolaan keuangan daerah melalui pemeriksaan yang profesional dan objektif.

 

Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban dengan harapan semoga hubungan baik antara Pemerintah Kota Bima bersama dengan BPK Perwakilan NTB tetap terjaga .