Foto: Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima M. Natsir, M.Pd ( Sumber: Team)
Kota Bima,Incinews.net. Festival rimpu mantika dengan tajuk "The jewel of Bima" yang akan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 24-26 april 2025 bertempat dilapangan Serasuba Kota Bima besok merupakan bagian terpenting dari proses perjalanan waktu sejarah peradaban Bima.
Mengutip makna "The Jewel Of Bima", mengandung pengertian tentang permata yang melekat dari masyarakat Bima, rimpu dalam konteks kebimaan merupakan wajah peradaban yang syarat akan nilai.
Rimpu merupakan pakaian khas kebimaan, yang menurut ukuran waktu merupakan produk lama dari jejak peradaban Bima, hingga kini tetap memiliki daya tarik di era modern, Rimpu melekat nilai kebudayaan yang sangat edentik dengan nilai yang hidup di dalam kebudayaan masyarakat Bima.
Pemerintah kota Bima melalui Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima M. Natsir, M.Pd yang ditemui saat melakukan persiapan pelaksanaan Festival "Rimpu mantika" di lapangan serasuba kota Bima menyebutkan, pelaksanaan festival Rimpu mantika dengan tajuk The jewel Of Bima akan berlangsung selama tiga hari, dan akan terlaksana sesuai Randown acara yang telah ditentukan.
"Dalam pelaksanaan Fertival rimpu mantika sesuai Randown acara, ada banyak yang akan ditampilkan, seperti tarian kebudayaan Bima, Bazar ekonomi kreatif, Pawai Rimpu Mantika, serta mengundang organisasi peguyuban dari berbagai daerah, serta masih banyak lagi kejutan-kejutan dan agenda-agenda lainnya". Urai Kadis Pariwisata Kota Bima.
Selain itu, pada pelaksanaan kegiatan yang akan dimulai hari Kamis esok, Kadis Pariwisata berharap pelaksanaan Festival Rimpu Mantika dapat berjalan dengan lancar, serta menaruh harapan kepada semua pihak untuk tetap menjaga kebersihan kota selama kegiatan berlangsung.
"Semoga saja pelaksanaan berjalan lancar dan tanpa ada hambatan cuaca, selama kegiatan saya menaruh harapan kepada semua pihak agar dapat menjaga kebersihan selama kegiatan berlangsung". Pinta Kadis.