Incinews.net
Senin, 08 Juli 2024, 21.36 WIB
Last Updated 2024-07-08T13:36:30Z
HeadlinePemkot Bima 2024

Wujudkan Jurnalis yang beretika dan berkualitas, Asisten I Setda Kota Bima Buka secara Resmi Pelatihan Jurnalistik


Kota Bima,Incinews,Net- Dalam upaya meningkatkan kualitas dan etika jurnalis di Kota Bima, Asisten I Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bima  Buka secara resmi kegiatan  Pelatihan Jurnalistik yang diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI Kota Bima) dengan mengusung  tema “Mewujudkan Jurnalis yang Beretika dan Berkualitas”.  Senin, 8 Juli 2024.

 

Kegiatan yang berlangsung di Aula SMK 3 tersebut Asisten II dampingi oleh Wakapolres Bima Kota, Ketua PWI Kota Bima, Staf Kejari Bima, Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima serta dihadiri oleh puluhan peserta dari berbagai media cetak, online, dan elektronik.

 

Asisten I Setda Kota Bima Drs. Alwi Yasin M.AP, dalam sambutannya menyatakan bahwa  Seorang jurnalis tidak hanya bertanggung jawab dalam menyampaikan informasi, tetapi juga harus memperhatikan etika dan profesionalisme dalam setiap karya jurnalistiknya.

 

" Saya berharap dengan adanya pelatihan ini agar para jurnalis dapat terus menjaga integritas dan profesionalisme mereka, serta turut berkontribusi dalam pembangunan Kota Bima melalui karya-karya jurnalistik yang informatif dan edukatif". ujarnya 

 

Sementara itu, Ketua PWI Kota Bima, Fahrudin menyatakan bahwa pelatihan ini sangatlah penting dilaksanakan, guna meningkatkan kualitas dan kemampuan wartawan sehingga menghasilkan tulisan yang berkualitas.

 

“Mari kita sama-sama belajar, tingkatkan kualitas kita untuk menjaga marwah wartawan juga Marwah PWI Kota Bima dimata masyarakat”. tutupnya

 

Diharapkan dengan adanya pelatihan seperti ini, kualitas jurnalistik di Kota Bima dapat terus meningkat, sehingga mampu memberikan informasi yang akurat, berimbang, dan bertanggung jawab kepada masyarakat.