Incinews.net. Infrastruktur jalan penghubung Desa Mpili dan Desa Kala kecamatan Soromandi perlu ada peningkatan lanjutan, hal tersebut diungkap oleh anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima, Senin, 4/7/2022 lalu.
"Jalan yang terletak di jalur Desa Mpili dan Kala butuh peningkatan dan kini banyak dikeluhkan masyarakat, Jelas Drs. Ismail pada proses wawancara waktu lalu.
Drs. Ismail selaku anggota Komisi III DPRD Kabupaten Bima dari Fraksi Hanura mengungkapkan, bahwa untuk memberikan solusi terhadap kebutuhan masyarakat perlu ada perhatian pemerintah Daerah maupun Provinsi.
"Harus ada perhatian pemerintah Daerah ataupun Provinsi menyangkut harapan masyarakat yang ada di 2 (dua) Desa tersebut, mudah-mudahan dapat dipenuhi oleh pemerintah". Pungkasnya.
Mendorong hal tersebut kearah yang lebih progres, anggota Dapil III ini medesak pihak Dinas Pelaksana teknis agar dapat merencanakan peningkatan jalan yang diaggap diperlukan oleh masyarakat.
"Harus ada tanggapan, dan perencanaan Dinas terkait untuk menyelesaikan pesoalan yang ada di dua desa tersebut". Pintannya.
Dilain tempat, Sekretaris Dinas PU Kabupaten Bima yang dikonfirmasi (11/7) terkait rencana peningkatan pembangunan di wilayah tersebut menjelaskan, peningkatan sarana tahun ini telah ditetapkan berdasarkan pos anggaran yang tersedia, terkait dengan kebutuhan masyarakat didesa tersebut dapat direncanakan kembali pada tahun penganggaran mendatang.
"2023 nanti, rencana peningkatan pada pada jalur tersebut dapat diperiortaskan kembali, karena kesiapan anggaran kita tahun ini, dan pada tahun sebelumnya banyak terkuras pada pembangunan Non fisik". Ungkap Sekretaris Dinas PU Kabupaten Bima. (Pelred/ M.A)