Incinews.net. Kab. Bima. Pemerintah Desa Parado rato Kecamatan Parado salurkan bantuan Langsung Tunai dana Desa (BLT DD) kepada Kelurga Penerima Manfaat (KPM), berlangsung hari selasa, 31/5/2022 lalu.
Penyaluran tersebut terlaksana berdasarkan hasil musyawarah Desa, sesuai dengan ketentuan peraturan menteri keuangan Nomor 190 tahun 2021 dan Peraturan Perisiden nomor 104 tahun 2021, yang selanjutnya ditetapkan lewat peraturan kepala Desa Nomor 9 tahun 2022 tentang penetapan Penerima manfaat BLT DD.
Sekretaris Desa Parado rato Fry Harifaturrahman ZM menjelaskan, bahwa penerimaan BLT selama satu tahun akan digelar selama empat kali, dan penerimaan tahap ke-satu yang telah berlangsung digelar di kantor desa parado rato diwaktu pagi hari. Berikut penyaluran BLT DD yang telah berlangsung dihadiri oleh berbagai unsur seperti pemerintah Kecamatan, BPD Desa Parado Rato, Kepala Desa dan perangkat desa, Babinkamtibmas serta hadir pula unsur dari Pendamping Desa.
"Jumlah keseluruhan DD yang telah ditetapkan Rp. 417. 600.000 untuk 116 KPM, sementara yang telah disalurkan untuk pembagian tahap ke-satu yakni Rp.100.400.000, dikali Rp. 300.000/KPM untuk Tiga Bulan tahap pertama". Jelas Sekdes.
Di tempat yang berbeda M. Saleh Ibrahim selaku Kepala Desa Parado rato yang dikonfirmasi terkait penerimaan BLT tahap ke-Satu juga menambahkan, bahwa secara umum tidak ada hambatan, hanya saja menurutnya sebagian KPM yang telah ditetapkan tercatat masih ada yang perlu disesuaikan kembali.
"Beberapa KPM ada yang meninggal, pindah serta ada kesalahan nama dan NIK, Karena demikian akan di ganti dengan KPM yang lain dan akan perbaikan nama dan NIKnya melalui proses Musdes bersama BPD untuk dibuatkan Berita acara". Terang Kades. ( M.A)