Bima,Incinews,Net-
Himpunan mahasiswa islam (HMI) Cabang Bima menggelar rapat pleno II, di aula
sekretariat kantor cabang setempat, kamis (3/6/2021)
Rapat pleno II, di
hadiri oleh unsur presidium dan harian Cabang Bima, koordinator MPK PC, Unsur Presidium KAHMI
kota Bima dan ketua-ketua komisariat HMI se-cabang Bima.
Kegiatan mengusung tema" HMI untuk Bima yang
berkemajuan" yang di buka pukul 09.00 Wita dan berakhir di pukul 21.23
wita.
Ketua Umum HMI,
Syukrin dalam sambutan mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan agenda wajib di
laksanakan oleh setiap kepengurusan HMI tingkat cabang, ungkapnya.
“ Kewajiban pengurus
cabang dilaksanakan sebagaimana amanah konstitusi”, Jelas Syukrin.
Sementara Koordinator
MPK PC (Tasrif) menjelaskan pentingnya proses yang baik bagi setiap kader HMI,
setiap kader HMI harus terus berihtiar dan terus menjadi bagian terpenting
dalam setiap jenjang kegiatan HMI, terang nya.
Sedangkan presedium
Kahmi yang di sapa Ibnu Hajar, melanjutkan sambutan dan mengambarkan pentingnya
kesatuan pandangan dalam merumuskan suatu pokok permasalahan pada proses
musyawarah, dan sekaligus membuka Pleno II dengan resmi.
Seluruh rangkaian
pleno II berjalan dengan lancar walaupun pada poin
pertanggungjawaban di warnai dengan ketegangan secara argumentif antara
pengurus dan peserta, dan selanjut nya memutuskan rekomendasi pengaktifan LEPPAMI, LPMI dan
Pembentukan KORKOM. (Asa)