Mataram, incinews.net: Penyebaran wabah virus corona kian hari makin memperihatinkan. Pemerintah daerah dan provinsi beramai-ramai meberikan himbauan dan bantauan kepada masyarakat. Tapi dibalik himbauan dari pemerintah, ada gerakan nyata yang dilakukan ditengah banyaknya korban akibat virus tersebut Covid-19 tersebut. Sebagai bentuk dukungan dan aksi nyata dari Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK) Nusa Tenggara Barat menyemprot disinfektan tempat ibadah.
Para anggota DPW PGK NTB ini melakukan aksi penyemprotan disinfektan ke rumah warga yang berada di wilayah Pagutan Kota Mataram (23/03/2020). Dalam keterangannya Ketua PGK NTB Hendrawan Saputra menyebut, aksi ini dilakukan dalam rangka tindakan pencegahan melawan penyebaran virus corona.
"Kami para pengurus PGK NTB melakukan langkah preventif atau pencegahan penyebaran virus corona di wilayah kota Mataram, terutama masjid yang memang selalu didatangi jamaah sewaktu jam sholat. Selanjutnya kami juga akan melakukan hal yang sama di beberapa masjid. Tentunya sesuai dengan kemampuan kami", jelasnya.
Dia menyebut, aksi ini untuk menumbuhkan kesadaran warga.
"Hal ini semata-mata memberikan pemahaman kepada warga masyarakat untuk aktif bersama-sama mencegah penyebaran virus ini", ucapnya.
Hendrawan juga menjelaskan, aksi ini dilakukan secara sukarela tanpa ada bantuan dari instansi manapun, murni dari keinginan para pengurus.
"Kawan-kawan pengurus berinisiatif melakukan aksi nyata pencegahan corona, bermodalkan swadaya para pengurus. Tidak ada bantuan dari instansi manapun", sebutnya.
PGK NTB berharap pemerintah dan semua elemen masyarakat bersatu melawan virus corona, agar tidak ada korban akibat virus tersebut.
"Kami berharap pemerintah dan semua elemen masyarakat bersinergi melawan virus corona. Mengingat korban corona makin hari makin meningkat, terutama di Jakarta. Besar harapan kami dengan adanya sinergi tersebut, agar tidak korban yang terjangkit virus corona di NTB", pungkasnya.
Selain itu, Ketua Remaja Masjid Petemon Ali Sukanta mengapresiasi PGK NTB yang melaksanakan penyemprotan disinfektan di masjid.
"Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada DPW PGK NTB karena telah mau melakukan aksi sosial tindakan pencegahan corona di masjid kami", katanya. (red)