Lombok Barat,Incinews.Net- Polda NTB menggelar gerakan sejuta pohon 2020 oleh TNI- Polri bersama masyarakat dengan tema "selamatkan bumi dengan melakukan penanam pohon untuk generasi masa depan Bangsa "
Kapolda NTB Irjen Pol Drs.Tomsi Tohir M.Si pimpin langsung penanaman pohon yang diawali dengan penyerahan pohon secara simbolis oleh Kapolda NTB, dan Ketua Daerah Bhayangkari NTB kepada Babinkamtibmas, Babinsa, dan perwakilan masyarakat yang selanjutnya dilaksanakan penanaman bersama-sama oleh PJU Polda NTB, Forkompinda Lobar serta anggota TNI-Polri serta masyarakat sekitar dan siswa-siswi SD Giritembesi.
"Acara penanaman pohon dilaksanakan secara serentak hari ini diseluruh Indonesia yang untuk NTB, luas lahan yang dihijauakan 283.700 M2 dan jumlah pohon yang ditanam 3.865 pohon,"Kata Kapolda NTB Melalui Kabid Humas Kombes Pol Artanto S.I.K, M.Si. jum'at (10/1/2020) lokasi penanaman sendiri bertempat di Desa Giritembesi kec.Gerung Kab.Lombok.
Hadir pada acara tersebut Waka Polda NTB, PJU Polda NTB, Ketua Daerah Bhayangkari NTB, Forkopinda Kab.Lobar, Ketua DPRD Lobar, dan Anggota TNI-Polri serta masyarakat sekitar 400 orang.
Kapolda NTB, mengatakan
Bahwa upaya penyelamatan lingkungan, rehabilitasi hutan serta reboisasi dan penghijauan sudah tidak dapat ditunda lagi karena bumi saat ini menghadapi beberapa ancaman global yang serius,seperti banjir,erosi, tanah longsor, kekeringan, pemanasan global, kepunahan dan hilangnya beberapa jenis flora fauna, kebakaran lahan dan hutan ledakan penduduk dan sebagainya.
"Permasalahan yang menjadi perhatian dunia adalah perubahan iklim dan pemanasan global dampak yang paling jelas adalah makin panjangnya musim panas dan makin pendeknya musin hujan, mengingat dampaknya yang begitu luas maka perlu komitmen seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengatasi pemanasan global,"bebernya.
"Salah satu yang dapat dilakukan adalah dengan banyak melakukan penanaman pohon yang mampu menyerap kadar CO2 atmosfir, juga pohon bermanfaat ganda bagi manusia dan lingkungan, menyuburkan tanah,"tambahnya.
Selain itu, kata ia, Peran pemerintah yang salah satunya Institusi Polri, yang sesuai perintah langsung Kapolri agar seluruh jajaran melakukan penanaman pohon. "Turut melaksanakan program rehabilitasi hutan dan lahan serta mendukung daerah dalam budidaya menanam pohon dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat dalam menjaga lingkungan,"imbuhnya.
Kapolda NTB juga menekankan kepada seluruh personil polri dan keluarganya agar melakukan penanaman pohon dimako dan asrama Polri, agar program penanaman pohon berhasil dan membawa dampak positif sehingga akan dirasakan oleh anak cucu kita.
Polda NTB dan jajaran telah melaksanakan gerakan penanaman pohon diberbagai wilayah NTB dengan jumlah pohon yang telah ditanam 3.865 pohon dengan luas lahan 233.700 M.
Kapolda NTB mengharapkan personil Polri untuk membantu menyadarkan masyarakat akan pentingnya memelihara lingkungan, "dan membangun kebiasaan menanam menjadi kebutuhan berkelanjutan yang merupakan gerakan nyata seluruh komponen bangsa untuk menanam pohon guna mendukung program hijau,"tutupnya. (inc)