Bima,Incinews.Net- Puluhan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang berasal dari kampus STKIP Taman Siswa Bima, bersama Babinkatibmas Tenga untuk mengsosialisasikan keamanan dan kedisiplinan di Desa Tenga Kecamatan Woha pada selasa, (23/07).
Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat itu perlu kita tingkatkan didalam hidup bermasyarakat, demi terwujudnya kehidupan damai, aman dan kondusif. Ucap Subhab M. Pd
Perdamaian adalah sesuatu yang dimana tidak ada lagi perbuatan yang buruk dan dunia menjadi tenang dan sejahtera, Jelasnya ,selaku Dosen Pendamping Lapangan (DPL).
Lanjut Subhan, “Kedamaian tidak hanya sebagai sebuah tujuan, tetapi jauh yang kita cari, tapi sebagai sarana ke tujuan tersebut.” Katanya
Dalam pemaparannya Babinkatipnas Bapak Sabet S.sos. menyampaikan kepada Peserta PPL-KKN Terpadu Tamsi Bima, menyampaikan sekaligus memberikan arahan terkait dengan situasi keamanan dan disiplin agar mahasiswa mampu memahami sifat dan tabeat masyarakat setempat, Katanya.
"Bahwa keamanan itu sangat penting dan harus di utamakan apa lagi peserta PPL-KKN TERPADU ini notabenenya diluar dari daerah desa tenga". Pesan Sabet
Jadi dalam hal ini, saya menghimbau kepada mahasiswa agar dapat menjaga keamanan diri sendiri, maupun orang lain didalam hidup bermasyarakat, Tandasnya.
Acara dilaksanakan di aula kantor Desa Tenga, difasilitasi Sekretaris Desa tenga M. Jakir, S. Pd dan perangkat Desa lainya. dihadiri juga oleh Tokoh Masyarakat (Toma), Tokoh Agama (Toga) dan, Tokoh Pemuda.
Mahasiswa PPL-KKN Terpadu STKIP Tamsis Bima Angkatan KE-VI STKIP Tahun 2019 berjumlah 25 orang. (Inc)