Bima,Incinews,Net- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)
Kabupaten Bima, menggelar Rapat dengar pendapat dengan seluruh Organisasi
Perangkat daerah (OPD) dalam rangka
mengevaluasi Laporan Pertanggung Jawaban Pemerintah Tahun 2018. Pada Senin
(15/7) di masing-masing Komisi, kantor setempat.
Muhammad Aminulah,SE, selaku Komisi IV DPR Daerah kabupaten
Bima yang ditemui di sela-sela kegiatan RDP mengatakan, kegiatan Rapat dengar
pendapat hanya dilaksanakan sehari saja, untuk semua Dinas, ditingkat
masing-masing Komisi Dewan Perwakilan Rakyat, Ungkapnya.
“Kita di Komisi IV yakni Rumah sakit, Dikes , Dinas sosial ,Disnakertrans
dan Cacatan Sipil, kesemuanya sudah dilakukan rapat dengan pendapat”, Katanya.
Dikatakan Ketua Partai Amanat Nasional Kabupaten Bima Ini,
banyak sih yang menjadi cacatan dari Dewan khususnya di Komisi IV terhadap
evaluasi Laporan Pertanggung jawaban Pemerintah, Jelasnya
Maman berharap kedepan pemerintah kabupaten bima,
merencanakan program yang meninggakatkan taraf kesejahteraan masyarakat.
Tutupnya. (Inc)