Incinews.net
Selasa, 12 Maret 2019, 18.15 WIB
Last Updated 2019-03-12T10:15:27Z
BawasluKota Bima

Bawaslu Kota Bima Beri Reward Panwascam yang Ungkap “Money Politics”


 Idhar,S. Sos

Kota Bima. Incinews,Net-  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bima, akan memberikan hadiah khusus bagi Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) yang mampu mengungkap masalah Money Politics, sekarang menjadi santer yang diisukan di Kota Bima dikalangan masyarakat. Hal itu disampaikan Idhar,S. Sos, Komissioner yang membidangi Devisi Pencegahan ,Hubungan antar Lembaga dan Hubungan Masyarakat, Bawaslu Kota Bima.

“Sejauh ini, baru 4 Kasus aja yang menjadi Temuan Bawaslu Kota Bima,diantaranya dugaan Kampanye di luar Jadwal, dari tahun 2018-2019 sekarang”,Katanya, Selasa (12/3).

Dikatakan Idhar, money Politics merupakan masuk dalam tindak pidana Pemilu (Tipilu), jika ada panwascam yang mampu mengungkapnya, dipastikan mendapatkan Reward (hadiah) dari Bawaslu Kota Bima, terangnya.

“Money Politics adalah penyakit dalam Pemilu, karena bisa merusak tatanan demokrasi yang pancasilais”,Katanya.

Idhar berharap dalam Pemilu 2019, tidak terjadi praktek-praktek Politik yang tidak sesuai Koridor Hukum dan Norma Sosial atau Norma Agama,”Tolak Money Politic, Hoax dan Isu Sara”, Tutupnya. (inc)