Bima,Incinews.Net- Calon Legislatif Provinsi Nusa Tenggara Barat dari Partai Gerakan
Indonesia Raya (Gerindra) Nomor Urut 3, Erni Johan
M.Si, melaksanakan kegiatan
Silahturahmi sekaligus Sosialisasi di Desa Rabakodo Kecamatan Woha Kabupaten
Bima.
Pertemuan yang dilaksanakan di RT.07 RW 04 Dusun
Labali, Desa Rabakodo tersebut di sambut dengan antusias oleh masyarakat setempat
dan berjanji akan mendukung Erni Johan duduk mewakilinya sebagai anggota DPR
Daerah Provinsi NTB dari Dapil VI (Kabupaten Bima, Kota Bima dan Kabupaten
Dompu).
Erni Johan menyampaikan bahwa dalam mewujutkan
cita-cita masyarakat yang sejahtera perlu adanya kesiapan mental dan
berkomitmen memperjuangkan Hak-hak Rakyat di dapilnya nanti, karena Anggota DPR
merupakan perwujudan dari mimpi rakyat itu sendiri dalam memastikan haknya
diperoleh dengan adil.Ungkapnya. Senin (11/2).
“Bila ada doa restu dan kepercayaan dari
masyarakat yang ada, saya siap pasang badan dan akan selalu mengawal
program-program yang ada, baik tingkat Provinsi maupun aliran program dari
pemerintah pusat, karena ini memang menjadi tugas dan fungsi Legislatif”, Ujar
Alumni Kampus Universitas Indonesia ini. (Inc)